Senin, 01 Desember 2014

Topo Ngerame

Ketika seseorang bertapa,, uzlah,,, mengasingkan diri di hutan atau goa meninggalkan duniawi... dg tujuan bercengkrama dg alam atau mencoba mengetuk pintu kerajaan tuhan dan bertemu denganNYA,,, menanamkan benih-benih cinta terhadapNYA kemudian menyuburkannya...
Itu hal biasa karna salah satu cara untuk menumbuhkan cinta pada dzat Yang Maha Nyata adalah dg zuhud terhadap dunia... itu lelaku wajib bagi pemula...
Namun yg luar biasa adalah ketika kita keluar dari pertapaan , dari tempat uzlah... kembali ke keramaian, hiruk pikuk dunia... namun dengan tetap menghadirkan kekosongan,, tidak terpukau lagi dg dunia, ..
Inilah orang istimewa... ia rela meninggalkan maqomnya untuk kembali mengabdi , menuntun yg takut berjalan nan buta, membangunkan yg sedang tidur, memberi pengetahuan kepada yg belum tau...
Maka jangan merasa sudah sampai jika masih berada diperasingan...
Perasingan itu tempat belajar,, lulusnya ketika kita kembali berbaur dg segala kasta dan golongan
~ sugeng rahayu ~

0 comments:

Posting Komentar

Paling Sering Diakses

Bersikap Menerima Ketika Dalam Keadaan Fasik

 فَأَلْهَمَهَا فُجُورَهَا وَتَقْوَاهَا "Maka Alloh mengilhamkan kepadanya (jiwa) kefasikan dan ketakwaan" [Q.S. Asy-Syams : 8] sej...